Prodi Magister Fisiologi Keolahragaan Melaksanakan Pengabdian Masyarakat Berupa Penyuluhan Tentang Persiapan Trekking Dan Pencegahan Cidera Pada Wisata Olahraga Trekking di Buleleng General

`

Bali merupakan destinasi wisata yang sangat populer baik dikalangan wisatawan domestik maupun mancanegara. Tidak hanya dikenal oleh budayanya, Bali juga terkenal akan keindahan gunung dan pantainya. Sport tourism adalah salah satu alternatif bagi wisatawan di Bali, yang dimana merupakan potensi bagi pariwisata bali. Selain dapat mendongkrak pariwisata Bali, sport tourism juga mendukung ekonomi kreatif, meningkatkan kunjungan wisman ke Bali serta memperkenalkan destinasi pariwisata Indonesia melalui adanya kegiatan berskala internasional.


Mendukung tujuan tersebut, program studi Magister Fisiologi Keolahragaan melaksanakan Pengabdian Masyarakat, yang berupa Penyuluhan Tentang Persiapan Trekking Dan Pencegahan Cidera Pada Wisata Olahraga Trekking di Desa Munduk dan Desa Gobleg Buleleng Bali, yang diadakan pada tanggal 14 Oktober 2022, bertempat di Balai Desa Gobleg, Buleleng, Bali.


Adapun narasumber pada kegiatan pengabdian ini, diantaranya adalah:

1. dr. Nila Wahyuni, M.Fis

2. dr. Indira Vidiari Juhanna, M.Fis

3. Fisio. Buda Kurniawan, S.Fis


Acara ini dibuka oleh Ketua Program Studi Magister Fisiologi Keolahragaan, Dr. dr. Luh Putu Ratna Sundari, M.Biomed. Acara yang diikuti oleh 40 orang peserta ini, turut didukung oleh Perbekel Desa Gobleg, I Made Separsa, serta dihadiri oleh Ketua dan anggota Kelompok Sadar Wisata dari Desa Munduk dan Desa Gobleg, dan juga mahasiswa.